Senin, 26 Oktober 2020

Blender Kapsul


Halo ibu-ibu apa kabar, masak apa hari ini? Selain peralatan masak pada umumnya, seperti wajan, panci, pisau, biasanya kita memerlukan blender untuk membuat bumbu halus, membuat jus, menghaluskan daging ayam atau daging sapi. Selama menikah 14 tahun saya sudah tiga kali punya blender. Blender pertama rusak karena saya gunakan untuk jualan Pop Ice. Digunakan setiap hari dan berkali-kali hingga karetnya tipis. Bisa sih sebenarnya beli komponen yang rusak lalu servis sendiri atau bawa ke tukang servis elektronik. Tapi kadang ada rasa malas dan ambil tindakan cepat beli baru saja. 


Blender kedua rusak juga karena saya gunakan untuk blender daging gaes. Hahaha cari perkara ya, sudah tahu daging berserat meskipun sudah dipotong-potong kecil, tetap saja blender saya rusak. Mesinnya mati ga bisa nyala lagi. Akhirnya saya lama tuh gak punya blender. Cuma kadang pas ingin bikin jus,  jadi repot kan ya. Saya mulai cari-cari lagi nih blender yang cocok dan harga terjangkau pastinya. 


Pilihan saya jatuh pada blender kapsul yang bisa dibeli secara online. Pertama saya cek review pembelinya dulu. Kalau bagus saya lanjut tapi kalau jelek ya gak jadi beli. Nah kebetulan review blender kapsul ini hampir 90% menyatakan puas. Oke kita beli juga gaes siapa tahu pengen bikin jus atau pengen blender ayam untuk bikin siomay. 


Desain blender kapsul ini unik dan bisa untuk memblender sayuran, buah, daging, dan kacang. Kelebihan dari blender Capsule Cutter Quatre terbuat dari stainless dengan ketajaman yang luar biasa sehingga harus hati-hati saat membersihkannya. 


Spesifikasi Blender Capsule Cutter Quatre:

- 4 mata pisau yang tajam

- Bahan acrylic

- Daya 260 watt

- Ukuran panjang 23,3 cm × lebar 11 cm

- Material plastik food grade


Cara penggunaan blender Capsule Cutter Quatre dengan sistem on off dan menekan kepala blender. Saat menekan kepala blender kita harus hati-hati, jangan kaget, dan harus fokus supaya aman gaes. Jika kabel melilit langsung hentikan tekanan agar blender berhenti berputar. 


Hasilnya sih lumayan puas saya menggunakan blender kapsul ini. Hanya saja kapasitasnya memang kurang besar. Jika ingin menghaluskan daging harus dipotong kecil-kecil terlebih dahulu. Blender ini jika sudah panas mesinnya tidak mau lagi berputar. Cukup diamkan saja dulu beberapa menit kemudian baru digunakan kembali. 


Saya membeli blender kapsul ini dengan harga Rp 115.000,- sudah termasuk ongkos kirim. Alhamdulillah sudah hampir satu tahun masih awet. Jika ingin memblender buah sangat terbantu dengan adanya blender kapsul ini. 


Wedding Batak Exhibition " Batak Untuk Indonesia"

Talk show Harta Tahta dan Wanita bersama Ina Rachman S.H., M Hum.  Patriarki dalam budaya Batak, peran hukum dalam mengadaptasi budaya Bat...